Senin, 26 Januari 2009

MAKANAN BARU!

Yeyy! Setelah lebih dari 2 minggu menyantap ikan teri asin + keripik kentang + kacang goreng, akhirnya ada perguliran makanan di rumah gue. Oiya, sekedar pemberitahuan, makanan yang gue sebutkan tadi bukan hanya sebagai makanan pokok loh, tetapi juga sebagai cemilan, karena sudah beberapa minggu ini gue membutuhkan variasi makanan tapi nggak kunjung ada, terpaksa ide "brilliant" gue muncul untuk membuat makanan pokok menjadi cemilan (cukup brilliant bukan?)

Karena di rumah lagi nggak ada makanan berat, melainkan hanya ada makanan ringan, yaitu roti tawar (gue orang Indonesia tulen loh..makanya roti gue katakan makanan ringan) akhirnya dengan terpaksa gue makan itu roti. Tentunya, ada perasaan nggak kukuh kurang kalau hanya makan roti tawar doank, makanya otak gue berpikir "keras" kembali gimana caranya membuat rasa tawar tersebut terasa laziz, dan hasilnya gue mencoba bergaya dengan menambahkan es krim di atas roti tersebut. (IYA! GUE TAHU GUE NORAK! MASA' ROTI TAWAR + ES KRIM DISEBUT BERGAYA?). Tapi nggak disangka ternyata makanan "percobaan" tersebut sukses dengan baik bergaul dengan lidah gue.

Setelah beberapa kali menyantap "hasil percobaan" tersebut, akhirnya Bo-Nyok jadi ikut-ikutan makan (huhh..dasar orang tua jaman sekarang!). Saat mereka lagi menyantap roti ber-es krim tersebut, dalam hati gue nyeletuk "ihh..plagiat!" (haha..parah banget! dasar anak gag tahu diri). Eitt, Tapi nggak sembarang es krim lohh yang cocok dengan lidah gue, paling es krim dengan rasa vanilla dan strawberry saja yang cocok. Kalau rasa cokelat, kayaknya kurang pas dehh! Padahalkan banyak orang yang suka es krim rasa cokelat, tapi untuk gue sendiri amit-amit jabang bayi dehh! huek..

Posting kali ini sengaja gue bikin singkat, karena bingung mau menulis apalagi. Jadi, sampai berjumpa kembali di postingan selanjutnya. Ci..luk..ba! Mmuuaahh! (koq jadi gaya Meisy ya? hehe..)

0 komentar: